Wednesday, February 3, 2010

Live dari Pangkalan Susu, IMSS Tampil di Indodefence 2008



Display Sytem yang merupakan subsistem dari Integrated Maritime Surveillance System (IMSS) TNI AL menjadi bagian materi pameran Indodefence 2008 di stand Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut. Indodefence 2008 digelar mulai tanggal 19 hingga 22 Nopember 2008, bertempat di Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta.

IMSS TNI AL merupakan sistem pemantauan wilayah maritim nasional melalui pendirian beberapa stasiun radar pantai di sepanjang wilayah perairan tertentu. Setiap stasiun radar pantai dilengkapi dengan sarana surveillance berupa Radar, AIS (Automatic Identification System) receiver, dan Camera. Disamping itu, untuk mengolah dan menampilkan data-data kapal yang tertangkap peralatan surveillance, stasiun radar pantai dilengkapi pula dengan sejumlah aplikasi, mulai dari pemroses data, sistem display, pengirim pesan, dan pengirim data ke markas besar.

Data tersebut secara real time dikirimkan ke markas besar dan pusat komando di atasnya sebagai bahan monitoring situasi laut. Data dari sejumlah titik diintegrasikan menjadi satu tampilan, sehingga bisa terbentuk sistem pemantauan wilayah perairan nasional yang terintegrasi.

IMSS TNI AL dibangun oleh Infoglobal bekerjasama dengan perusahaan Singapura, Ogusi Pte Ltd, untuk ditempatkan di TNI AL. Pembangunan sistem ini merupakan bagian dari komitmen Infoglobal membantu memberikan dan mengembangkan solusi sistem terbaik, khususnya alutsista untuk pertahanan dan keamanan negara melalui TNI AL. Sistem ini terintegrasi dengan informasi selain surveillance, diantaranya dengan data hasil laporan unsur di lini depan operasi yang dikirimkan melalui telegram, data situasi atau kejadian penting di laut, dan data dislokasi pasukan yang sedang ditugaskan.

Pada saat pameran Indodefence 2008 tersebut, IMSS TNI AL menampilkan data-data tangkapan stasiun radar pantai yang ditempatkan di Pangkalan Susu secara real time dan langsung (live). Data tersebut ditampilkan ke Display System yang dipasang selama pameran berlangsung dan dioperasikan oleh salah seorang perwira TNI AL. “Ini merupakan salah satu bentuk sumbangsih TNI AL dalam pengamanan Selat Malaka,” jelas Laksma Iwan Kustiyawan, Kepala Dinas Informasi dan Pengolahan Data TNI AL yang langsung memimpin tim selama pameran berlangsung.

IMSS TNI AL menghubungkan stasiun radar pantai di beberapa titik, Guskamlabar di Batam, Mako Armada Barat di Jakarta, Mako Kormar di Jakarta, dan Markas Besar TNI AL Cilangkap Jakarta melalui jaringan VPN/VSAT IP berkecepatan tinggi. (beh)

No comments: